Lantas, bagaimana kuku yang sehat itu? Ini bisa ditandai dengan kuku yang kuat dan berwarna merah muda cerah pada tubuh kuku, dan bening pada ujungnya.
"Kuku yang gampang sobek atau rapuh kemungkinan besar ada gangguan kesehatan, jadi asupan nutrisi harus diatur, karena kuku barometer kesehatan," Nathalia dari C's Nail Academy, di Gramedia Beauty Festival, Jakarta
Selain itu, rapikan kuku dengan gunting kuku tiga atau empat hari sekali. Namun untuk hasil yang maksimal, kita harus menggunakan kikir kuku.
Hindari terlalu banyak kontak dengan air, karena jika kuku sering terkena air, kuku akan menjadi kering. Jika kering, kuku mudah patah.
"Jika sering kontak dengan air, seperti berkebun, membersihkan buah, dan sayur, sebaiknya menggunakan sarung tangan," lanjutnya.
Dan untuk perawatan kuku, gunakan cuticle oil yang mengandung ekstrak almond, hal tersebut baik untuk kuku dan kutikula agar tetap kuat.
"Gunakan cuticle oil sehari sekali, oleskan ke kuku sebelum tidur dari pangkal kuku, karena di bawahnya ada akar kuku, lalu pijat-pijat sebentar," tutupnya.
http://www.bimapedia.com/2012/07/barometer-kesehatan-adalah-kuku.html