Agan2, tahukah pernah dilakukan sebuah penelitian yang menemukan bahwa
foto close up yang sering ditampilkan oleh orang2 di profil FB, twitter,
bbm dll itu sering menjadikan seseorang kurang dapat dipercaya?
Faktanya adalah foto tsb akan terlihat sedikit deviasi yang mendistorsi
detail wajah, meskipun samar. Perubahan halus ini lah yang akhirnya
menjadikan gambar memberikan kesan berbeda dari gurat wajah sebenarnya,
yang pada akhirnya membuat seseorang menjadi kurang dapat dipercaya.
konsep ini tentunya akan mengganggu bila dalam akun kita memiliki
tujuan2 bisnis atau pertemanan yang tulus sesama kita.
penelitian ini pernah dilakukan oleh California Institute of Technology
(Caltech), metode yang diterapkan dalam beberapa percobaan yang telah
dilakukan, yaitu dengan meminta peserta penelitian menilai 36 buah foto
yang menunjukkan 2 gambar yang berbeda dari 18 orang. Salah satu gambar
diambil dari jarak dekat sekitar 0,6 meter dan foto kedua diambil dari
jarak sekitar 2,1 m. Diketahui jarak yang dekat akan menghasilkan foto
close up.
Secara pertimbangan fisikologis, menggunakan kedua jarak ini adalah
karena adanya teori batas personal space, yaitu ruang imajiner di
sekitar seseorang yang menunjukkan kedekatan dengan personal lain.
Semakin dekat personal space antara kedua orang, menggambarkan hubungan
keduanya makin dekat. Untuk memastikan efek jarak ini, peneliti meminta
orang yang difoto memasang ekspresi wajah yang sama.
Foto close up tentu akan terlihat lebih besar, memiliki resolusi yang
lebih tinggi dan menghasilkan pencahayaan yang berbeda. Karena difoto
dari jarak dekat, maka hidung dan wajah akan terlihat relatif lebih
besar sedangkan telinga jadi terlihat lebih kecil. Hasil percobaan
menunjukkan bahwa orang dalam foto close-up kurang dapat dipercaya,
kurang menarik dan kurang kompeten.
Hasil temuan yang dimuat jurnal Plos One ini tetap sama meskipun
perbandingan lebar wajah dimasukkan dalam perhitungan. Beberapa
penelitian telah menunjukkan wajah yang lebar pada pria berkaitan dengan
sifat agresi, salah satu perilaku tak etis dan menurunkan tingkat
kepercayaan.
Sekelompok percobaan sebaian dilakukan di laboratorium dan sebagian
lewat Internet. Peserta uji diminta menilai tingkat kepercayaan
seseorang dari wajahnya. Dalam beberapa percobaan, peserta uji juga
diminta menginvestasikan uangnya pada orang asing yang wajahnya dinilai
secara langsung seberapa besarkah ia dapat dipercaya.
Para peneliti menduga efek ini berhubungan dengan personal space dan
isyarat-isyarat sosial lainnya. Berbagai penelitian telah menunjukkan
bahwa jarak interpersonal dapat mempengaruhi perilaku sosial. Bahkan
jarak antar orang ditemukan berhubungan dengan aktivitas struktur otak
tertentu, misalnya amigdala yang menilai adanya ancaman dan tingkat
kepercayaan dari wajah seseorang. Demikian hasil penelitiannya..
Jadi, agan2 yang memiliki bisnis online atau ingin menciptakan hubungan
tulus di dunia maya, sebaiknya menghindari penggunaan foto close up
untuk status profil. Karena menurut penelitian tersebut, kita akan
terlihat kurang dapat dipercaya. Padahal kita kan orang2 jujur, ya kan?
Semoga bermanfaat
http://forum.viva.co.id/psikologi/551716-jangan-menggunakan-foto-close-up-di-akun-atau-media-sosial-online.html
Jangan menggunakan foto close up di akun atau media sosial online
Posted by
blogger asik
at
19.09
Next
« Prev Post
« Prev Post
Previous
Next Post »
Next Post »