Salah satu aspek dari memilih wewangian tubuh yang sering diabaikan adalah pengaturan di mana Anda berencana untuk memakainya. Sebuah aroma yang yang cocok untuk kantor tidak sesuai untuk Anda gunakan pada malam hari ketika berkeliaran di klub. Sayangnya, kebanyakan dari kita, kaum pria, sering kali mengabaikan relevansi aroma parfum dengan situasi dan kondisi.
Jika Anda berencana untuk memakai satu aroma setiap hari, maka Anda benar-benar mencari aroma yang seimbang yang sesuai gaya hidup Anda secara keseluruhan. Berikut kami paparkan trik memilih aroma yang tepat bagi Anda:
1. Mengajak Wanita
Mengajak wanita, pasangan atau teman baik Anda adalah salah satu ide brilian untuk membantu Anda memilih aroma yang cocok. Anda mungkin tidak menyadari aroma wewangian seperti apa yang pas untuk Anda, ketika hanya orang lain, dalam hal ini wanita yang bisa lebih peka untuk mengatakan hal itu. Menurut Anda mungkin saja hal ini tidak penting, atau bahkan malu untuk mengajak wanita. Tapi jangan salah, pendapat jujur mereka bisa jadi menyelamatkan Anda dari rasa malu ketika Anda salah dalam memilih aroma wewangian Anda sendiri.
2. Semprotkan di Kertas
Jangan biarkan petugas menyemprotkan aroma wewangian pada Anda secara langsung. Mintalah sang pramuniaga untuk menyemprot sampel aroma wewangian pada secarik kertas kecil bagi Anda sebagai tester. Setelah menghirup beberapa sampel, hidung Anda akan kelu artinya sudah tidak membedakan aroma wewangian satu-satu, ketika Anda sampai ke titik ini, mintalah biji kopi untuk menetralisir kembali indera penciuman Anda.
3. Simpan Selama 5 Menit
Setelah Anda dan sang wanita yang Anda ajak untuk membantu telah memilih aroma wewangian, biarkan dulu selama beberapa menit dan kemudian coba untuk mencium secarik kertas yang telah Anda pilih tadi sekali lagi. Anda akan tahu apakah aroma wewangian yang Anda sukai itu akan tetap Anda pilih sebagai pilihan terakhir dalam memilih aroma yang pas untuk Anda.
Kebanyakan pria perlu mencari cara pendekatan baru untuk mendapatkan pilihan aroma wewangian untuk sendiri alami tubuh mereka. Perlu diingat bahwa apa yang Anda temukan menarik mungkin bukan aroma terbaik bagi Anda.
Setelah semua pengalaman yang kami gambarkan, Anda akan menemukan kenyataan bahwa Anda bukan hanya tidak memakai wewangian untuk menyenangkan diri sendiri, tetapi untuk meningkatkan penampilan Anda. Dan pada akhirnya Anda bukan hanya akan terlihat menarik, tapi juga memiliki aroma yang cukup menikat bagi beberapa tipe wanita yang bukan hanya melihat pria dari tampilan, tapi juga dari aroma si pria. Nah, ingin mendapatkan kesan yang baik dari seorang wanita? Cobalah cara-cara di atas, dan tebaklah apa yang akan terjadi selanjutnya.
http://www.bimapedia.com/2012/07/teknik-menentukan-aroma-parfum-yang.html